Hasil Seleksi Berkas dan Ujian Tahap I Beasiswa LPPD Jawa Timur Tahun 2024 STIB Banyuwangi
Banyuwangi, 3 Agustus 2024 – Sekolah Tinggi Islam Blambangan (STIB) Banyuwangi mengumumkan daftar nama peserta yang telah dinyatakan lulus verifikasi berkas dan ujian tahap I, bagi nama-nama yang tercantum dalam surat keputusan berhak mengikuti Seleksi Ujian Tahap II dalam Program Beasiswa Lembaga Pengembangan Pesantren dan Diniyah Provinsi Jawa Timur (LPPD) Tahun 2024.
Peserta yang dinyatakan lulus verifikasi berkas dan ujian tahap I akan mengikuti ujian tahap II yang dijadwalkan pada tanggal 8 Agustus 2024. Ujian tersebut akan dilaksanakan di Gedung Islamic Centre Surabaya. Informasi ini disampaikan melalui Surat Keputusan Ketua STIB Banyuwangi Nomor 46 Tahun 2024 yang dapat diunduh melalui situs resmi STIB Banyuwangi.
Peserta diharapkan mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya untuk menghadapi ujian tahap II. Segala bentuk persiapan dan informasi lebih lanjut terkait pelaksanaan ujian dapat diakses melalui laman resmi STIB Banyuwangi atau langsung menghubungi panitia pelaksana.
Program Beasiswa LPPD Jawa Timur 2024 ini bertujuan untuk mendukung pengembangan pendidikan di pesantren dan diniyah, serta meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Jawa Timur. Dukungan dan partisipasi dari seluruh peserta sangat diharapkan demi kelancaran dan kesuksesan program ini. Download